Semakin lama, sosial media Instagram semakin digandrungi oleh pengguna internet. Sepertinya, tak pernah lengkap aktivitas tanpa mengabadikan dan mengunggahnya dalam akun Instagram, menunjukkan pada ratusan pengikut di mana kamu berada dan apa yang sedang kamu lakukan. Terlebih jika foto atau video yang kamu unggah menunjukkan suatu tempat wisata.
Seperti misalnya Labuan Bajo. Salah satu destinasi yang ada di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur ini memang layaknya surga dunia bagi penikmat dan pengagum alam. Pemandangan alamnya sungguh memesona, tak bisa disandingkan dengan Lombok ataupun Bali. Kalau kamu mencari tempat-tempat yang bisa membanjiri like di akun Instagram-mu, coba kunjungi tempat-tempat berikut ini.
Manta Point
Sumber: Sportourism.id |
Memotret pemandangan alam di darat, pantai, dan gunung mungkin sudah sangat biasa, ya. Namun, bagaimana dengan mengabadikan aktivitas yang kamu lakukan di dalam air atau bawah laut? Pasti sangat memesona. Bukan hal yang tidak mungkin, karena kamu bisa mendapatkannya dengan mengunjungi Manta Point.
Destinasi yang dimiliki Labuan Bajo ini begitu terkendal dengan aktivitas bawah airnya. Pasalnya, pantai di sini memang sangat jernih, jadi akan sangat disayangkan kalau kamu tidak mencoba untuk berinteraksi dengan berbagai fauna bawah laut yang indah. Menyapa terumbu karang dan ikan-ikan kecil dengan snorkeling atau menyelam harus kamu coba. Jangan lupa untuk berinteraksi dengan ikan pari raksasa yang sangat ramah pada manusia.
Goa Batu Cermin
Goa selalu menjadi destinasi wisata yang mampu menghadirkan sensasi tersendiri. Begitu pula dengan Goa Batu Cermin. Mungkin, kamu belum tahu di bagian mana letak keindahan gua ini, sampai saatnya tiba. Ini tips buat kamu: jangan datang pagi-pagi, karena tentunya kamu tidak akan mendapatkan keunikan gua ini. Datanglah pada siang menjelang sore hari.
Ketika waktunya tiba, kamu akan mengetahui mengapa gua ini dinamai dengan Batu Cermin. Cahaya matahari pada siang menjelang sore akan memantul sempurna pada batu-batu raksasa di gua ini, membuat kamu bisa bercermin di hadapannya. Sangat unik, bukan?
Atol Magiatan
Sumber: labuanbajotour.com |
Dalam Bahasa Indonesia, kata “atol” memiliki arti pulau karang dengan bentuk berupa lingkaran. Biasanya, terdapat laguna atau danau pada bagian tengahnya. Inilah yang akan kamu dapatkan kala mengunjungi Atol Magiatan di Labuan Bajo. Kamu perlu menunggang kapal milik nelayan atau kapal feri untuk bisa menuju ke lokasi, karena letaknya sedikit berada di tengah laut.
Tidak hanya bentuknya yang unik karena menyerupai angka 9, Atol Magiatan ini juga memiliki danau biru atau blue lagoon di bagian tengahnya. Airnya berwarna biru jernih, begitu sempurna sebagai pelengkap air laut yang mengelilinginya. Kamu juga bisa snorkeling untuk menyapa langsung terumbu karang dan ikan-ikan di sekitar destinasi ini.
Nah, itu tadi tempat wisata di Labuan Bajo yang dijamin akan membuat akun Instagram-mu menjadi lebih ciamik, like-pun membanjir. Sekarang, kamu hanya perlu memesan tiket pesawat supaya bisa menyambangi destinasi tersebut. Mencari harga tiket pesawat dengan harga murah? Tenang saja, Airy menjadi solusi terbaik untuk kamu.
Aplikasi ini menyediakan beragam jadwal penerbangan menuju Labuan Bajo dari berbagai maskapai terbaik di Indonesia. Soal harga tiket, kamu tidak perlu khawatir, karena Airy menawarkan berbagai penawaran terbaik, sehingga kamu akan mendapatkan tiket dengan harga yang terjangkau, seperti misalnya harga tiket pesawat Lion Air. Yuk, berburu tempat Instagramable di Labuan Bajo!