Setelah lulus kuliah, tak sedikit orang yang akhirnya memutuskan untuk terjun ke dunia kerja. Mencari pekerjaan di tengah banyaknya lulusan sarjana di zaman sekarang ini bukanlah hal yang mudah. Karena pastinya akan sering sekali menemukan persaingan. Pengetahuan dan skill menjadi salah satu pertimbangan suatu perusahaan dalam merekrut calon karyawannya. Salah satu skill yang harus dimiliki ini adalah kemampuan berbahasa Inggris yang bagus. Mereka yang pintar berbahasa Inggris rata-rata akan jauh lebih dipertimbangkan dibandingkan dengan yang tidak.
Seperti yang kita ketahui, untuk mahir berbahasa Inggris Anda harus menguasai 4 aspek penting, yaitu writing, reading, speaking, dan listening. Akan sangat bagus jika Anda menguasai keempat aspek penting tersebut. Namun jika ada salah satu aspek yang belum dikuasai, ada baiknya mengambil kursus kelas Bahasa Inggris untuk memantapkan kemampuan Anda.
Sebelum mengambil kelas belajar Bahasa Inggris, ada baiknya lakukan pertimbangan agar kursus yang dijalani benar-benar tepat sasaran. Berikut ini 5 hal yang perlu Anda perhatikan dan pertimbangkan, yaitu:
1. Tentukan modul apa yang ingin dipelajari.
Tiap-tiap lembaga kursus umumnya memiliki program pembelajaran yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan para calon siswanya. Sehingga ada baiknya tentukan program apa yang ingin Anda ambil. Untuk lebih mudahnya, semisal Anda memiliki kekurangan dalam hal speaking, maka mengambil Conversation Class akan sangat tepat untuk Anda karena akan lebih banyak praktek berbicara dalam bahasa Inggris.
2. Ketahui level kemampuan bahasa Inggris Anda.
Di lembaga kursus, pembelajaran biasanya akan dikelompokkan berdasarkan level peserta didik. Ada baiknya Anda mengetahui level Anda sebelum mengambil kelas. Anda bisa mencari tempat kursus yang menyediakan test untuk mengetahui level saat ini. Sehingga Anda bisa belajar dari kelas yang sesuai dengan level Anda.
3. Pertimbangkan ketersediaan waktu belajar.
Jika Anda memiliki kesibukan sekolah, kuliah, atau bekerja, maka pertimbangkan waktu luang yang dimiliki apakah masih sempat untuk mengikuti kursus. Jangan sampai sudah mengeluarkan biaya mahal-mahal, namun Anda sering membolos karena banyak jadwal yang bertabrakan.
4. Pertimbangkan biaya kursus.
Ada baiknya kursus di tempat yang sesuai dengan budget yang dimiliki. Karena tak sedikit juga tempat kursus berkualitas yang terjangkau.